Resep Sayur Lontong Khas Lebaran
Hari demi hari yang telah dilewati selama bulan puasa dengan menjalankan ibadah puasa sepertinya terbayarkan dengan hari raya idul fitri karena memang hari raya idul fitri adalah hari kemenagan bagi umat muslim di seluruh dunia. Bukan menjadi pemandangan yang aneh jika saat hari raya idul fitri tiba banyak masyarakat yang merayakannya dengan menyediakan banyak sekali olahan masakan yang sangat menggiurkan lidah.Dan yang menjadi ciri khas untuk orang-orang di Indonesia saat lebaran tiba adalah ketupatnya dan juga menu pendamping yang membuat sempurna saat menghidangkan ketupat seperti opor ayam, rendang sapi, sambal gorang kentang dan masih lagi yang lainnya yang membuat lidah gak akan mau berhenti untuk makan.
Tapi masih ada satu lagi yang tak pernah ketinggalan saat lebaran tiba yakni lontong sayurnya yang sangat nikmat. Menu andalan saat hari raya idul fitri ini tentunya sangat berarti di hari lebaran. Walaupun tidak di hari raya idul fitri kita juga sering menemukannya dibanyak penjual makanan dan kuliner khas, akan tetapi citarasa saat memakannya dihari lebaran akan terasa sangat nikmat dan berbeda dari pada hari biasanya.
Mungkin setiap daerah memiliki perbedaan dalam mengolah dan menyajikan lontong sayur ini, akan tetapi walaupun tidak terlalu sama saya yakin kalau semua orang menyukai lontong sayur khas lebaran ini. Kalau soal perbedaan cara untuk membuatnya itu sih tak masalah yang penting rasanya bikin nagihin.
Ya idah deh gak perlu panjang lebar lagi karena saya yakin Anda pun sudah tak sabar untuk melihat lebih jauh bagaimana cara membuat lontong sayur ini serta bahan apa saja yang dibutuhkan untuk bisa membuat lontong sayur dengan sempurna. Dibawah ini adalah beberapa cara yang harus dicermati agar bisa menghasilkan lontong sayur yang nikmat abis.
Bahan untuk membuat lontong sayur
1. 2 sendok makan minyak sayur
2. 500gr pepaya muda, kupas dan potong bentuk persegi panjang
3. 10 kacang panjang, potong ukuran 3 cm
4. 3 sedok makan ebi kering
5. 1 1/2 liter santan dari 2 butir kelapa
6. 2 batang serai di tumbuk
7. 3cm lengkuas di tumbuk
8. 2 lembar daun salam
9. 1 sendok makan kaldu bubuk rasa ayam
Cara membuat lontong sayur
1. memarkan lengkuas, kupas pepaya muda lalu potong persegi panjang kecil
2. potong kacang panjang ukuran 3 centimeter dan memarkan batang serai
3. haluskan semua bumbu yaitu terasi goreng, merica bubuk, bawang merah, bawang outih, cabai merah dan garam
4. kemudian tumis bumbu yang sudah di haluskan sampai aromanya harum
5. tambahakan lengkuas, ebi, daun salam, serai dan santan, lalu tunggu sampai santan mendidih
6. tambahkan pepaya mudah yang sudah di potong persegi panjang kecil, kemudian masak sampai pepaya itu lunak
7. tambahkan kacang panjang dan kaldu bubuk rasa ayam, lalau masak beberapa saat dan angkat
Mudah banget kok bikinnya, saya jamin siapapun akan sukses untuk membuat lontong sayur ini. Jangankan untuk yang sudah lihai dalam memasak untuk para pemula yang sedang belajar memasa pun akan sukses membuat sayur lontong ini.
Karena bikinnya yang sangat mudah dan sederhana ditambah lagi dengan bahan-bahan dasar yang dibutuhkan relatif mudah untuk didapatkan membuat Anda akan semakin mudah dalam membuatnya diruma. Lalu tunggu apalagi, ayo buruan lengkapi semua keperluannya gak usah tunggu lama-lama lagi nanti keburu habis loh. Semoga resep yang saya berikan ini dapat menambah wawasan Anda dalam memasak dan selamat mencoba.
resep lontong sayur, Lontong sayur, resep sayur ketupat, lontong sayur jawa, resep sayur ketupat lebaran, cara membuat lontong sayur, resep ketupat sayur, sayur ketupat lebaran, sayur ketupat, resep sayur pepaya muda untuk ketupat, ketupat sayur, resep ketupat sayur lebaran, cara membuat sayur ketupat, resep sayur lontong, cara membuat lontong sayur jawa, menu lebaran ketupat sayur, bumbu sayur ketupat, cara membuat ketupat sayur, bumbu lontong sayur, Resep kuah lontong, resep kuah lontong lebaran, sayur lontong, cara membuat kuah lontong, resep sayur pepaya lebaran, Ketupat sayur lebaran, cara membuat kuah lontong lebaran, resep sayur pepaya untuk lontong sayur, resep ketupat sayur jawa, resep sayur pepaya, cara buat lontong sayur